TIPS LDR BISA SAMPAI KE PEMBERKATAN
Halo semua. It’s a long time nggak nge blog lagi, haha. Perasaan lama banget ya.
Biasa lah, penyesuaian sebagai newlyweds hihi.
Oke langsung aja ya. Disini aku mau berbagi tips buat yang sedang menjalani hubungan jarak jauh a.k.a LDR. Sebenernya ini tips dari aku dan Paksu ye hehe. Disclaimer ya, semua tips yang ku bagikan disini berdasarkan dari pengalaman pribadi kami berdua. Tidak ada benar dan salah karena kondisi masing-masing orang berbeda. Oke here we go:
1. BERDOA DAN BERTUMBUH BERSAMA
Percaya deh, ini penolong banget dalam suatu hubungan. I can say ini adalah mandatory, karena ini bagian dari komunikasi antar pasangan. Rutin berdoa dan belajar mengenal Tuhan Yesus bersama-sama nggak cuman mendekatkan diri kita ke Tuhan, tapi membawa dan mendekatkan hubungan kita berdua ke hadapan Tuhan. Bikin senyaman nya kita dengan pasangan. Mau itu pakai jadwal atau enggak, yang pasti tetap berdoa bersama dan bertumbuh bareng-bareng. Bertemu lewat doa itu sesuatu pokonya.
2. KOMITMEN
Sebelum menerima untuk menjalani hubungan jarak jauh, pastikan sudah memiliki komitmen dengan pasangan. Termasuk visi dan misi kita dan pasangan sudah lock didalam komitmen tersebut.
Kenapa? Karena hubungan jarak jauh tidaklah mudah. Apalagi kalau sudah berkarir, menyeimbangkan hubungan dengan pasangan yang jauh dengan karir yang dekat didepan mata itu cukup menantang. Belum lagi kalau ada yang deketin kita (ada loh). Kalau belum memiliki komitmen untuk bersama, saranku mending dipertanyakan kembali apakah hubungan tersebut worth it untuk dilanjutkan atau tidak.
Kenapa? Karena hubungan jarak jauh tidaklah mudah. Apalagi kalau sudah berkarir, menyeimbangkan hubungan dengan pasangan yang jauh dengan karir yang dekat didepan mata itu cukup menantang. Belum lagi kalau ada yang deketin kita (ada loh). Kalau belum memiliki komitmen untuk bersama, saranku mending dipertanyakan kembali apakah hubungan tersebut worth it untuk dilanjutkan atau tidak.
3. KOMUNIKASI
Jelas. Komunikasi kalian dan pasangan itu saangat penting. Kenapa? Hubungan kalian tanpa adanya komunikasi nggak akan bisa jalan. Sedangkan pacaran satu dusun aja perlu komunikasi, apalagi yang LDR beda kota, apalagi beda pulau, apalagi beda benua. Kalau ada apa-apa, saling berkomunikasi. Mulai dari hal terkecil sampai ke hal yang terbesar. Karena, mungkin aja masalah yang kalian anggep kecil tapi dimata pasangan kalian itu adalah hal yang cukup besar untuk dibahas dan diselesaikan. Akibatnya kalau nggak dikomunikasikan dengan baik, terjadilah miskomunikasi diantara kalian berdua, lalu ada perselisihan, cekcok deh tuh.
4. JUJUR DAN IKHLAS
Udah kaya motto korporet-korproet ngga sih "jujur dan ikhlas"? Haha.
Tapi ini penting.
Jujur. Aku bisa bilang sifat jujur adalah sifat yang mahal, apalagi di jaman sekarang. Karena kejujuran nggak diajarkan di sekolah ataupun di tempat kerja. Kejujuran itu terbentuk dan dipupuk dari kecil soalnya. Entah kenapa, Tuhan kasih satu anugerah, yaitu kejujuran yang harus kami jaga dan kunci bak-baik. Kita harus bisa transparan terhadap pasangan tentang apapun, jangan ada yang disembunyikan. Sebelum bisa jujur ke pasangan, mestinya harus bisa jujur kepada diri sendiri dahulu. Berani untuk mengungkapkan perasaanmu terhadap perasaan, mau sedih, seneng, kesel, marah atau apapun itu jujur aja.
Ikhlas. Kalau salah satu dari kita dan pasangan kita posisinya sedang ada dibawah, feeling down, kita yang diatas yang mungkin sedang naik-naiknya (baik itu dari segi prestasi, karir, pengembangan diri dan sebagainya) harus bisa ikhlas menurunkan ego dan bersedia turun ke tengah untuk menarik yang sedang dibawah, agar kembali sepadan.
Tapi ini penting.
Jujur. Aku bisa bilang sifat jujur adalah sifat yang mahal, apalagi di jaman sekarang. Karena kejujuran nggak diajarkan di sekolah ataupun di tempat kerja. Kejujuran itu terbentuk dan dipupuk dari kecil soalnya. Entah kenapa, Tuhan kasih satu anugerah, yaitu kejujuran yang harus kami jaga dan kunci bak-baik. Kita harus bisa transparan terhadap pasangan tentang apapun, jangan ada yang disembunyikan. Sebelum bisa jujur ke pasangan, mestinya harus bisa jujur kepada diri sendiri dahulu. Berani untuk mengungkapkan perasaanmu terhadap perasaan, mau sedih, seneng, kesel, marah atau apapun itu jujur aja.
Ikhlas. Kalau salah satu dari kita dan pasangan kita posisinya sedang ada dibawah, feeling down, kita yang diatas yang mungkin sedang naik-naiknya (baik itu dari segi prestasi, karir, pengembangan diri dan sebagainya) harus bisa ikhlas menurunkan ego dan bersedia turun ke tengah untuk menarik yang sedang dibawah, agar kembali sepadan.
5. PRINSIP “Uang bisa dicari, tapi waktu nggak bisa diulang”
Ini salah satu prinsip kita waktu pacaran, apalagi saat sudah LDR beda pulau. Memang bener kita kerja buat cari uang, tapi uang yang kita cari itu nggak akan ada gunanya kalau kita nggak memberi waktu kepada orang yang kita kasihi. Jadi, sekecil apapun kesempatan yang ada, se-mepet apapun tanggal merah pasti kita usahakan banget untuk ketemu. Pastinya dengan ijin dari Tuhan. Kita selalu minta itu, minta penyertaan Dia untuk segala niat baik kita untuk orang terkasih, supaya perjalanan kita baik-baik aja dan pekerjaan juga tidak terkendala.
6. MANDIRI
Ini mungkin kelebihan yang Tuhan kasih ya. Punya pasangan mandiri akan lebih asik saat LDR karena nggak ketergantungan. Ketergantungan harus ditemenin makan, dianterin kemana-mana, dibeliin makan, dan lainnya.
7. JANGAN GENGSI
Kalau kangen bilang, jangan dipendem. Nggak ada hukum yang bilang cewe nggak boleh bilang kangen, atau cowo nggak boleh bilang kangen karena takut dibilang bucin. Dan nggak ada hukum yang bilang kalo cowo yang harus hubungin si cewenya duluan. GAK ADA. Kalau mau telepon ya tinggal telepon, kalau mau video call ya tinggal video call. Jangan gengsi. Gengsi cuman bikin hidup lo makin susah.
Kesimpulannya, apapun tips yang kami berikan itu semua balik lagi ke pribadi, visi dan misi hubungan masing-masing. Disesuaikan saja ya. Terima kasih, have a nice day!
Cheers!
Cheers!
Comments
Post a Comment